Permohonan Naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat Disetujui DPR Pengajuan naturalisasi pemain keturunan Sandy Wals dan Jordi Amat telah dis...
Permohonan Naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat Disetujui DPR
Pengajuan naturalisasi pemain keturunan Sandy Wals dan Jordi Amat telah disetujui DPR RI, senin 29/8/2022, Foto Dok Ketum pssi
Respon Aktual - Permohonan Naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat Disetujui DPR RI senin 29/8/2022, dan mereka segera bergabung dengan timnas Indonesia setelah pengambilan sumpah menjadi WNI, terang Muhamad Iriawan dalam unggahan di akun instagram pribadinya.
" Saya ingin berterimakasih kepada komisi III DPR RI, Menkumham, Menpora serta semua pihak yang telah mendukung raker ini hingga dapat terselenggara dengan baik " ujar Ketua PSSI Muhamad Iriawan.
" Kedepan kita berharap proses pemain lainya bisa berjalan lancar seperti saat ini " tambahnya.
Seperti diketahui proses naturalisasi kedua pemain ini berjalan cukup lama hingga akhirnya menuai hasil membahagiakan dengan disetuju melalui raker DPR RI.
Dengan melihat perkembangan ini, maka dipastikan Sandy Walsh dan juga Jordi Amat tak lama lagi akan berseragam timnas Indonesia, dengan tambahan kekuatan kedua pemain, pertahanan timnas akan semakin kokoh, menarik untuk mengikuti debut kedua pemain ini di FIFA matchday melawan Curacao.
Pewarta: Ilyas Imran