Palu, Respon Aktual - Program vaksinasi merupakan cara ampuh memutus penyebaran virus covid 19 sehingga kekebalan tubuh secara massal tercap...
Palu, Respon Aktual - Program vaksinasi merupakan cara ampuh memutus penyebaran virus covid 19 sehingga kekebalan tubuh secara massal tercapai.
Baca Juga: Kapolsek Lampasio Bantu Warga Di Lokasi Banjir
Hal inilah yang dilakukan Polri di setiap daerah khususnya Polda Sulawesi Tengah, melalui Dit Intelkam & Biddokkes Polda Sulteng, kegiatan vaksinasi terus di genjot dalam rangka mendukung program pemerintah pusat.
Seperti yang dilaksanakan oleh Dit Intelkam & Biddokkes Polda Sulteng di Pondok Pesantren Hikmatus Sunnah Imam Muslim Kelurahan Duyu Kecamatan Palu Barat Kota Palu. 15/11/21.
Baca Juga: Gempa 5.4 Guncang Gorontalo, Kapolres Buol Tinjau Perbatasan
Kegiatan ini merupakan bentuk hadirnya Polri di tengah masyarakat untuk memberikan pelayanan secara maksimal dalam mencegah perluasan dan penyebaran virus covid yang sangat mengerikan ini.
Kepada respon aktual, penangungjawab kegiatan Kompol Nixon Sigal. S.Sos. MAP & dr. Beny Sitio. SP. STHi menjelaskan bahwa kegiatan vaksinasi kali ini terlaksana atas kerjasama antara Ditintelkam Polda Sulteng & Biddokkes Polda Sulteng.
Baca Juga: Kapolres Donggala Tinjau Lokasi Longsor Kebunkopi
Giat ini adalah upaya Polri yang Presisi untuk mencapai hard immunity secara nasional sehingga diharapkan kepada masyarakat agar tidak takut untuk di vaksin. Saat kita di vaksin, kekebalan tubuh setiap orang akan meningkat sehingga dapat menangkal serangan virus covid.
" Jangan mudah percaya terhadap berita hoax dari oknum yang tidak bertanggung jawab yang mengatakan bahwa vaksin itu berbahaya."
Pengunaan vaksin secara umum sudah melalui proses uji laboratorium yang ketat dan hasilnya tidak berbahaya, justru memberikan efek positif kepada individu dari dampak yang ditimbulkan virus covid ini. Kekebalan tubuh ornag yang sudah di vaksin akan meningkat.
Vaksin bisa mencegah fatalitas bagi setiap orang dan kekebalan komunal akan terbentuk sehingga kita bisa keluar dari pandemi menuju endemi.
Pimpinan Pondok Pesantren Hikmatus Sunnah Imam Muslim Ustadz Saiful, S.THi mengatakan, vaksinasi yang dilaksanakan oleh Ditintelkam Polda Sulteng & Biddokkes Polda Sulteng merupakan bentuk keberpihakan polri dalam mendukung tercapainya kekebalan tubuh secara massal, kami sangat mengapresiasi hal ini dan sangat berterimakasih atas kontribusi Polri hadir di pondok Pesantren.
Sebagai pimpinan Pondok, berharap kedepan kegiatan vaksinasi ini dapat dilaksanakan lagi di pesantren ini, kami sangat mendukung program vaksinasi. Ujarnya.
Pewarta: Ilyas Imran